Banyak yang tanya gimana cara buat puff pastry, nah ini aku kasih resep untuk puff pastry, atau dalam bahasa indonesianya adonan dasar dari pembuatan product pastry.
ADONAN DASAR PASTRY (PUFF PASTRY)
Bahan :
1000 gr tepung terigu protein sedang
20 gr gula pasir
30 gr garam
100 gr telur
500 cc air es
100 gr margarin
500 gr pastry margarine
Cara Membuat :
1. Campur tepung terigu, gula pasir, dan garam, masukkan telur, tuang air sedikit-sedikit sambil diuleni.
2. Masukkan margarin, uleni adonan tapi tidak sampai kalis, diamkan dalam lemari es selama 15 menit.
3. Giling adonan, taruh pastry margarine di bagian tengah, bungkus seperti amplop, giling setebal 1/2 cm.
4. Lipat adonan dari satu sisi menutupi 2/3 lembaran, lipat 1/3 bagian sisa menutup sisi sebelahnya. Giling lagi setebal 1/2 cm, simpan dalam lemari es selama 10 menit.
5. Lakukan proses langkah no.4 sampai 3 kali. Keluarkan dari lemari es, giling setebal ½ cm, adonan siap dibentuk.
Semoga berguna untuk mengisi waktu luang anda.
bila kurang jelas dapat di lihat gambar langkah2 pembuatannya.
No comments:
Post a Comment